MS Word: Mengatur Layout Halaman

Mengatur layout halaman adalah poin penting dalam mengoperasikan program Microsoft Word. Mengapa demikian? Sebab hasil akhir (output) dalam bentuk print out dokumen akan sangat ditentukan oleh layout halaman.
Oleh sebab itulah layout suatu halaman harus diatur sedemikian rupa agar kita mendapatkan hasil yang maksimal dan sesuai dengan harapan kita. Lantas bagaimana cara mengatur layout halaman dalam program Microsoft Word? Berikut uraian singkatnya khusus bagi anda sahabat-sahabat yang 'belum' begitu mahir mengoperasikan program Microsoft Word.

Secara umum, langkah-langkah mengatur layout halaman adalah sebagai berikut:

  1. Klik menu Page Layout.
  2. Lakukan pengaturan sesuai dengan kebutuhan anda. 
  3. Beberapa pengaturan yang sangat vital adalah Margins, Orientation, Size dan Columns

Setiap settingan harus disesuaikan dengan kebutuhan kita masing-masing. Mungkin dalam satu waktu kita hanya perlu mengatur Margin halaman saja, namun dilain waktu mungkin kita harus mengatur Orientation dan Columns dan seterusnya.



Margins

Margins adalah fitur yang digunakan untuk pengaturan batas-batas halaman, yaitu Top (batas atas), Right (batas kanan), Bottom (batas bawah) dan Left (batas kiri). Terdapat 5 template pilihan, yaitu Normal,  Narrow, Moderate, Wide dan Mirrored. Tampilannya bisa dilihat pada gambar dibawah ini. Anda bisa memilih salah satu template tersebut dengan cara klik pada salah satunya.
Jika anda ingin lebih bebas menentukan batas-batas halaman silahkan klik pada pilihan Custom Margins dan selanjutnya anda bisa mengatur batas-batas halaman sesuai dengan kebutuhan.


Orientation

Orientation adalah model pencetakan, baik secara tampilan layar (on screen preview) atau hasil print out dokumen. Secara lebih gamblang, orang sering menyebut Orientation sebagai model kertas, apakah tegak (Portrait) ataukah mendatar (Landscape).

Size

Fitur ini memberikan kita beragam pilihan ukuran kertas yang akan digunakan, baik untuk editing maupun untuk pencetakan. Selain bisa memilih ukuran kertas yang sudah tersedia, kita juga bisa menyeting sendiri ukuran kertas yang akan kita gunakan, misal 16 cm x 16 cm dan lain sebagainya.
 Pengaturan lebih lanjut bisa dilakukan dengan memilih More Paper Size.


Columns

Pilihan Columns bisa kita gunakan apabila kita akan membuat sebuah dokumen yang secara keseluruhan maupun sebagian dari dokumen tersebut berbentuk kolom koran, misalnya saat kita ingin membuat brosur. Pilihan-pilihan yang tersedia antara lain One, Two, Three, Left, dan Right.

Selain itu pula terdapat pilihan More Columns yang digunakan untuk pengaturan kolom lebih lanjut, misalnya untuk pengaturan lebar kolom, jarak antara kolom yang satu dengan yang lain, atau pemberian garis pembatas antar kolom. Perhatikan screenshot berikut ini:

No comments

Komentar

Powered by Blogger.
Youtube Channel Image
Channel Agenda Pembelajaran Tutorial Komputer Administrasi
Subscribe